Binkam

TNI-Polri, Polres Lombok Timur dan Kodim 16-15, Lakukan Patroli Pasca Pemungutan Suara

×

TNI-Polri, Polres Lombok Timur dan Kodim 16-15, Lakukan Patroli Pasca Pemungutan Suara

Share this article

Lombok Timur – Menjelang dan pasca Pemilihan Umum (Pemilu) berlangsung, TNI-Polri, khususnya Polres Lombok Timur dan Kodim 16-15, melakukan patroli intensif untuk menjaga keamanan dan kondusifitas Kamtibmas di wilayah Lombok Timur.

Patroli tersebut melibatkan personel dari Polres Lombok Timur dan Kodim 16-15 kali ini menuju Kantor KPU, Bawaslu, Gudang Logistik dan jalur selatan seperti Sakra, Sakra Barat, Keruak, dan Jerowaru. Tujuan utama dari kegiatan patroli ini adalah untuk menjaga keamanan dan mengantisipasi segala bentuk gangguan yang mungkin terjadi selama proses pengangkutan logistik menuju KPPS dan PPK.

Kegiatan patroli pasca-Pemilu ini merupakan bagian dari langkah preventif yang diambil oleh TNI-Polri untuk menjamin kelancaran dan keamanan seluruh tahapan Pemilu. Dengan adanya patroli ini, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat.

Kapolres Lombok Timur melalui Kasi Humas, Iptu Nikolas Osman, menyampaikan bahwa Polres Lombok Timur bersama unsur terkait seperti Kodim 16 15 Lombok Timur akan terus melakukan penjagaan Kamtibmas dengan melakukan patroli, untuk memastikan proses Pemilu dapat berjalan aman sampai akhir.

“Kami bersama unsur terkait seperti Kodim 16-15 Lombok Timur akan terus menerus melakukan patroli untuk memastikan proses Pemilu berjalan aman, lancar sampai akhir,” ucapnya.

Selain itu, kegiatan patroli ini juga menjadi bentuk sinergi antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan stabilitas wilayah. Dengan keterlibatan keduanya, diharapkan dapat memberikan rasa keamanan kepada seluruh masyarakat di Lombok Timur.

Patroli pasca-Pemilu ini merupakan implementasi nyata dari komitmen TNI-Polri untuk memberikan pelayanan terbaik dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Aparat keamanan berjanji untuk terus bersinergi dalam menjalankan tugas pokoknya demi terwujudnya kondisi yang aman dan damai di wilayah Lombok Timur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *